News
11 Ribu Personel Diterjunkan Amankan Libur Natal dan Tahun Baru

MATA INDONESIA, JAKARTA-Hari ini, Polda Metro Jaya memulai Operasi Lilin jaya 2018. Sebanyak 11 ribu lebih personel diterjunkan untuk pengaman libur Natal dan tahun baru 1 Januari 2019. Mereka ditugaskan menjaga situasi di rumah ibadah hingga tempat rekreasi.
“Kita cek kekuatan dalam rangka Operasi Lilin Jaya yang akan dilaksanakan selama 12 hari, mulai 21 Desember sampai 1 Januari,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono di Polda Metro Jaya, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis 20 Desember 2018.
Untuk jumlahnya tercatat ada 11.403 personel yang dilibatkan. Sasarannya tempat ibadah, yang kedua tempat rekreasi, yang ketiga tempat transportasi untuk mudik, baik itu lapangan udara, terminal, pelabuhan, kemudian tempat-tempat perbelanjaan.
Argo mengatakan ada sejumlah tempat wisata yang berpotensi ramai dikunjungi di masa libur Natal hingga tahun baru. Ancol dan Ragunan jadi salah satu lokasi yang bakal dijaga selama Operasi Lilin.
“Tempat wisata ada di Ragunan ada di Kota Tua, Ancol atau Pulau Seribu semuanya kita amankan karena itu adalah hari libur, yang banyak masyarakat memanfaatkan hari libur itu. Kita berharap insyaallah aman,” katanya.