News

Astagfirullah, Pesawat Lion Air Tujuan Pangkal Pinang Hilang Kontak

MATA INDONESIA, JAKARTA – Pesawat Lion Air JT-610 rute Jakarta-Pangkal Pinang yang berangkat pagi tadi dari Bandara Soekarno-Hatta dikabarkan hilang kontak.

Pesawat tersebut take off pada pukul 06.20 WIB, Senin 29 Oktober 2018 dan mengalami hilang kontak. Dilaporkan, kontak terakhir pesawat tersebut pada pukul 06.33 WIB dengan JATC.

Seharusnya pesawat tersebut tiba di Pangkal Pinang sekitar pukul 07.10, namun Hingga saat ini keberadaan pesawat tersebut belum diketahui.

“Kami masih dalam proses pencarian untuk koordinasi lebih lanjut,” ujar Corporate Communication Strategic Lion Air, Danang Mandala.

Hingga kini, Danang maupun pihak Lion Air masih belum mau memberi komentar mengenai kejadian tersebut lebih lanjut.

Upaya komunikasi terus diupayakan dengan seluruh pihak termasuk dengan para kru lion air.

Info hilang kontaknya pesawat Lion Air tersebut sudah tersebar di media sosial. Termasuk kemungkinan titik koordinat lokasi hilang kontaknya pesawat tersebut.

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Close
Close