Gaya Hidup

Awas! Hidup Anda Bisa Kacau Jika Dekat dengan Orang Bertipe Ini

MATA INDONESIA, JAKARTA – Tak semua orang yang kita kenal memiliki sifat dan pengaruh baik. Sebagian orang justru memiliki pengaruh buruk yang menurunkan performa dan aspek-aspek positif lainnya pada diri kita ketika berdekatan dengannya.

Dikutip dari boldsky.com, jika tak ingin hidup Anda menjadi buruk dan rusak, jangan pernah terlalu dekat, apalagi belajar dari orang-orang dengan tipe seperti ini:

1. Pendusta

Ada beberapa orang di dunia ini yang kecanduan berdusta, sehingga seperti tidak bisa melepaskan jeratan sifat buruk itu dalam hidupnya. Jika Anda berdekatan dengan orang-orang bertipe ini, risiko bersifat serupa dengannya pun semakin meningkat. Akhirnya, Anda bisa terikut jadi seorang pendusta yang hanya menuai ketidakpercayaan dan kebencian dari banyak orang lainnya.

2. Penghasut

Orang-orang dengan tipe ini biasanya senang mencari keuntungan setelah mengadu domba Anda dengan orang lain dengan cara menghasut kedua belah pihak. Kalau Anda mengetahui, atau bahkan mengenal orang yang memiliki sifat ini, baiknya segera hindari jika tak ingin terlibat masalah dengan orang lain karena termakan hasutan.

3. Parasit

Istilah parasit hanya sebuah kiasan yang menunjukkan seseorang dengan perilaku baik di depan Anda, namun buruk di belakang. Orang-orang ini biasanya kerap memuji Anda bahkan dalam hal-hal kecil yang umum sekalipun, sembari mencari keuntungan pribadi di balik pujian-pujian yang dilontarkannya. Keuntungan menjauh dari orang bertipe ini akan membuat Anda lebih sadar mana yang benar-benar kawan, mana yang merupakan musuh berkedok kawan.

4. Narsis

Tanda-tanda tipe ini adalah selalu merasa sebagai orang yang paling penting dan paling dibutuhkan di dunia dalam setiap persoalan. Biasanya, tipe seperti ini cenderung sombong, mementingkan diri sendiri, bekerja dengan orientasi imbalan, dan kerap meremehkan pekerjaan orang lain.

Adapun beberapa tipe lainnya seperti selalu ingin mendominasi pembicaraan, hidupnya penuh keluhan, hingga yang memiliki sifat iri atas orang lain sebaiknya juga Anda hindari. (Awan)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close