
MATA INDONESIA, JAKARTA – Kegiatan jalan sehat bareng Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang sejatinya diselenggarakan pada Minggu, 30 September 2019 di Solo, akhirnya dibatalkan.
Pembatalan kegiatan tersebut dilakukan langsung Jokowi, dan digantikan dengan kegiatan doa bersama untuk keselamatan korban gempa dan tsunami di Donggala dan Palu. “Saya minta dibatalkan (jalan sehat, red). Saya mengajak berdoa bersama agar saudara-saudara yang terkena musibah di Palu dan Donggala diberikan kekuatan dan kesabaran,” katanya di Stadion Sriwedari, Solo.
Menggunakan atasan putih, Joko Widodo didampingi sejumlah pejabat di antaranya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Kapolda Jateng Irjen Condro Kirono sampai di lokasi tepat pukul 09.00 WIB.
Tidak langsung menaiki panggung, sebelum mengikuti acara Jokowi terlebih dahulu menyalami sejumlah peserta doa bersama yang menggunakan atribut kampanye Capres dan Cawapres Joko Widodo-Ma’ruf Amin.
Ia mengatakan setelah acara tersebut akan langsung terbang ke Palu untuk melihat kondisi pasca terjadinya tsunami. Seusai memberikan sambutan singkat, Jokowi mengikuti acara doa bersama.
Bertindak sebagai pemimpin doa bersama KH Al Munawar yang merupakan Sekretaris IPHI Surakarta. Selain mendoakan para korban tsunami agar diberikan kekuatan dan kesabaran dalam menghadapi cobaan tersebut. (Rayyan Bahlamar)