News

Bawaslu Minta Masyarakat Awasi Spanduk Muatan SARA

MATA INDONESIA, JAKARTA – Badan Pengawas Pemilu mengimbau dan meminta masyarakat ikut aktif dalam mengawasi potensi pelanggaran kampanye melalui spanduk-spanduk yang bermuatan SARA.

Hal ini disampaikan Anggota Bawaslu Ratna Dewi Pettalolo setelah mendapat laporan bahwa di kawasan Tanah Abang, sempat terpajang spanduk Prabowo-Sandi, namun ada bagiannya yang memuat tagar #JKWBersamaPKI. Spanduk itu kabarnya telah dicopot oleh warga setempat.

“Masyarakat adalah bagian penting untuk memastikan bahwa setiap orang tidak boleh menyebarkan isu SARA dan ujaran kebencian lainnya,” kata Ratna di Jakarta, Jumat 7 Desember 2018.

Bagi Ratna, keterlibatan masyarakat dalam pengawasan jelas akan sangat membantu kerja Bawaslu. Apalagi potensi pelanggaran jelang Pemilu 2019 cukup tinggi, peran masyarakat sangat dibutuhkan.

Jika menemukan potensi pelanggaran, Ratna meminta masyarakat tak segan melaporkan ke bawaslu, termasuk dengan mendokumentasikan pelanggaran tersebut sebagai bukti. 

Sebelumnya spanduk Prabowo Subianto-Sandiaga Uno yang memuat tagar ‘JKWBersamaPKI’ hingga ‘2019 Tenggelamkan terpampang PKI’ di kawasan Kebon Kacang, Jakarta Pusat.

Spanduk itu dicopot warga setempat pada Selasa 4 Desember 2018 lalu karena dianggap memuat pesan-pesan yang memprovokasi. (Ryan)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close