News

Berduka, Menpora Hentikan Kompetisi Liga Satu Selama Dua Pekan

Imam Nahrawi mendesak Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk menghentikan kompetisi profesional Indonesia, Liga 1 dan 2

MATA INDONESIA, JAKARTA-Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi mendesak Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk menghentikan kompetisi profesional Indonesia, Liga 1 dan 2, selama dua pekan.

Desakan itu menyusul aksi kekerasan yang menewaskan salah satu supporter pendukung Persija Jakarta, Haringga Sirla, usai dikeroyok sejumlah Bobotoh di parkiran Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu lalu.

“Pemerintah sudah dapat laporan dari berbagai pihak. Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) sudah lakukan pertemuan, pemerintah meminta liga sepak bola berhenti sementara selama dua pekan,” kata Imam.

Penghentian sementara kompetisi Liga 1 itu, lanjut Imam, sebagai bentuk penghormatan penghormatan atas duka yang dialami pihak keluarga serta kerabat yang ditinggalkan.

“Ini sebagai bentuk bela sungkawa nasional dan momentum introspeksi, bahwa satu nyawa sangat mahal dibanding dengan sepak bola,” katanya.

Meski diberi waktu dua pekan, penangguhan kompetisi tak serta merta bisa dicabut sebelum PSSI membuat langkah nyata menindaklanjuti insiden pengeroyokan hingga menyebabkan suporter meninggal dunia.

“Kami minta nanti PSSI dan operator liga, melakukan hal luar biasa, maka harus ada upaya luar biasa, tegas, berani kepada siapapun,” ujarnya.

Olahraga seharusnya jadi wadah pemersatu bangsa juga hiburan dan wahana untuk prestasi, bukan arena peperangan atau kerusuhan. Sepak bola harus penuh kebahagiaan, kebersamaan bagi seluruh lapisan masyarakat.

Sementara itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyayangkan aksi kekerasan suporter yang sampai memakan korban. “Saya menyampaikan dukacita mendalam atas meninggalnya suporter Haringga. Jangan sampai fanatisme berlebihan menjadi kebablasan sehingga terjadi kriminalitas,” kata Jokowi.

Dirinya, telah menginstruksikan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi untuk duduk bersama supporter tim sepak bola dan Ketua Umum PSSI Eddy Rahmayadi dalam waktu dekat.

“Ini sudah bolak-balik ada lagi. Harus ada sebuah komitmen bersama agar kejadian tidak terulang,” katanya.

PSSI Hentikan Sementara Liga 1

PSSI memutuskan untuk menghentikan sementara kompetisi Liga 1, sebagai buntut dari insiden meninggalnya Haringga Sirla pada laga Persib Bandung vs Persija Jakarta.

PSSI melalui Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, menyatakan akan menangguhkan kompetisi untuk sementara waktu sebelum membuat keputusan nyata terkait insiden itu.

“Untuk sementara PSSI akan menghentikan sementara Liga 1 senior dalam pertandingan putaran kedua di 18 klub. Untuk batas waktunya belum ditentukan, saya tidak bisa menentukan waktunya,” ujarnya. (Tiar Munardo)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close