Viral

Berhasil Dievakuasi, Ini Kronologis Penemuan Black Box

MATA INDONESIA, JAKARTA-Tim gabungan evakuasi pencarian pesawat Lion Air JT-610 berhasil menemukan dan mengevakusi kotak hitam dari dasar laut, Kamis 1 November 2018 sekitar pukul 10.10 WIB.

Kotak hitam itu ditemukan dua penyelam dari Batalyon Intai Amfibi TNI AL di koordinat sinyal black box terdeteksi. Black box ditemukan dalam kondisi utuh di kedalaman 30 meter tertutup lumpur, setelah empat hari pencarian.

Pencarian black box memang memakan waktu yang tidak sebentar, dimulai hari pertama saat kejadian kecelakaan pesawat yang hilang dari radar dan jatuh di perairan Tanjung Karawang, Senin 29 Oktober 2018.

Selasa 30 Oktober 2018

Proses pencarian kotak hitam (black box) dan badan pesawat Lion Air JT 610 dilanjutkan Kapal Baruna Jaya I milik BPPT. Satu perahu karet yang membawa alat ping locator diturunkan dari kapal.

Perahu karet berwarna merah itu diturunkan pukul 11.20 WIB, Selasa (30/10/2018). Ada tujuh orang yang ada di perahu karet, yang berisi personel BPPT, KNKT dan tiga orang Singapura.

Ping locator merupakan alat penerima sinyal dari black box, sehingga bisa diketahui lokasinya. Setelah itu, black box akan diambil oleh tim penyelam.

Rabu, 31 Oktober 2018

Kotak hitam itu terdeteksi trasponder USBL pada koordinat S 05 48 48.051 – E 107 07 37.622 dan koordinat S 05 48 46.545 – E 107 07 38.393. Pencarian itu sebelumnya juga dilakukan dengan menurunkan ROV dari Kapal Riset Baruna Jaya I.

USBL KR Baruna Jaya I menangkap sinyal black box Lion Air JT 610. Diperkirakan kotak hitam itu berada di kedalaman sekitar 32 meter.

Di koordinat sinyal black box yang telah dikunci, seluruh penyelam TNI-AL dan Basarnas yang tadinya tersebar di lima titik pada area prioritas satu, juga turut berkumpul di sekitar KR Baruna Jaya I.

Kamis 1 November 2018

Sebanyak 52 personel Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI Angkatan Laut dikirim dari pesisir Pantai Tanjung Pakis, Karawang, Jawa Barat Kamis pagi, 1 November 2018.

Mereka bertugas untuk memastikan keberadaan kotak hitam berdasarkan petunjuk bunyi ‘ping’ pesawat Lion PK-LQP nomor penerbangan JT 610. Tim penyelam akhirnya menemukan black box Lion Air JT-310 dalam keadaan utuh pada kedalaman 30 meter di perairan Karawang.

Black box atau kotak hitam Lion Air JT-610 yang sudah ditemukan pagi tadi saat ini sudah dibawa ke laboratorium milik Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT). Ketua KNKT Soerjanto Tjahjono mengatakan petugas laboratorium akan melakukan proses download untuk membaca sebab-sebab jatuhnya pesawat. (Tiar Munardo)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close