HeadlineNews

Bulog: 300 Ton Beras untuk Korban Tsunami Selat Sunda

MATA INDONESIA, JAKARTA-300 ton cadangan beras pemerintah (CBP) dialokasikan oleh Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Perum Bulog) untuk para korban tsunami Selat Sunda di Banten dan Lampung. Hal itu disampaikan oleh Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso (Buwas).

Budi mengungkap CBP untuk korban tsunami terdiri dari 200 ton untuk setiap provinsi dan 100 ton untuk setiap kabupaten/kota yang dapat memenuhi kebutuhan tanggap darurat seperti bencana alam dan rawan pangan.

Ia mengatakan jika 300 ton dinyatakan kurang, Bulog siap menambah CBP sesuai permintaan pemerintah. Saat ini stok beras Bulog secara nasional lebih dari 2,2 juta ton.

“Gudang-gudang Bulog di seluruh Indonesia siap menyalurkan stok tersebut bila sewaktu-waktu dibutuhkan pemerintah baik untuk bencana alam maupun untuk stabilisasi harga,” ujar Budi melalui keterangan tertulis di Jakarta, Senin 24 Desember 2018.

Sebelumnya, Perum Bulog telah menyalurkan bantuan senilai Rp 100 juta dari dana program Corporate Social Responsibility (CSR) melalui Bulog Subdivre Lebak di posko bencana Banten dan Lampung. Bantuan berupa kebutuhan pangan pokok yang terdiri dari daging beku, gula pasir, tepung terigu dan minyak goreng

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close