News

Cari Korban Longsor, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak

MATA INDONESIA, JAKARTA-Tim gabungan penanggulangan bencana terus berupaya melakukan pencarian terhadap korban longsor di Kampung Cimapag, Desa Sirnaresmi, Cisolok, Sukabumi, Jawa Barat. Kali ini, petugas kepolisian mengerahkan anjing pelacak untuk mengendus keberadaan korban yang diduga masih tertimbun material longsoran.

“Ada dua ekor anjing pelacak bantuan dari satuan Sabhara Polda Jabar yang diikutsertakan dalam proses evakuasi,” ujar Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi.

Dia berharap proses pencarian korban akan maksimal. Meskipun ada kendala yang sedikit menghambat kerja anjing pelacak yaitu lumpur. Nasriadi tetap mengoptimalkan semua kekuatan yang ada untuk mengevakuasi korban longsor. 

Dalam proses pencarian ini 892 personel SAR gabungan dari TNI, Polri, Basarnas dan relawan diterjunkan. Mereka dibagi menjadi dua shift ada yang pagi sampai siang kemudian dilanjut dari siang sampai sore nanti.

Bupati Sukabumi Marwan Hamami mengatakan lokasi yang dicurigai tertimbun korban sudah ditandai untuk mempermudah proses pencarian dan evakuasi. Dirinya berharap cuaca bisa bersahabat sehingga memudahkan pencarian sampai malam hari.

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close