News

Densus 88 Kembali Cokok 5 Orang Terduga Jaringan Teroris di Antapani, Bandung

Bandung (MI) – Densus 88 Polri kembali menangkap terduga teroris pada selasa (15/8) sekitar pukul 06.00 WIB di Antapani, Bandung.

Densus setidaknya telah mengamankan sebanyak 5 (Lima) orang di dua tempat berbeda yaitu 3 orang  di tangkap di Kampung Jajay Timur RT. 7 RW. 18 Kel.Antapani Kidul Kec. Antapani Kota Bandung  sedangkan 2 orang lainya diamankan di Babakan Sari.

Sejauh pemantauan Mataindonesia di tempat kejadian perkara (TKP), beberapa  barang bukti yang berhasil diamankan petugas  adalah bahan peledak yang disimpan di dalam toples, saat ini masih menunggu pengamanan dari Jihandak.

Menurut beberapa sumber yang tidak mau disebutkan namanya di lokasi kejadian bahwa terduga pelaku teroris  antara lain berinisial  “Y” mengontrak rumah milik Sdr. Bpk .Aje  Ketua RT.06 RW.19 sejak tanggal 6 Agustus 2017,  rumah tersebut ditempati sendiri oleh “Y”, sementara  dua orang tamu laki-laki dan  dan satu perempuan menginap kurang lebih 3 hari sampai terjadinya penangkapan densus 88″, ujarnya

Sementara itu di lokasi yang tidak jauh dari TKP pertama, tepatnya di kontrakan milik ibu Tukini (57) jl. Mekar sari dalam I No. 15 Rt. 01 Rw.16 Kel. Babakan Sari Kec. Kiaracondong kota Bandung  juga ditangkap suami istri  diduga Teroris, atas nama Adilaturahman, Sumenap, 20-04-1998, warga Dsn pondok kelor Rt.05 Rw.05 Ds Torjek Kec. Kangayan kab. Sumenep, Jatim dan istrinya a.n. Riski Tritani Putri (20) asal Klaten Jateng, dengan barang bukti yang diamankan seperangkat komputer dan beberapa senjata tajam.

Belum ada yang bisa dikonfirmasi secara detail mengenai ikwal penangkapan tersebut karena sampai saat ini masih dalam penanganan Densus 88 di bantu Polda Jabar. (TGM)

Tags

Related Articles

Close