
MATA INDONESIA, JAKARTA – Mulutmu harimaumu. Peribahasa ini patut disematkan kepada semua orang yang menuding Muannas Al Aidid sebagai anak dari DN Aidit tokoh Partai Komunis Indonesia (PKI).
Saking geramnya atas tudingan tersebut, Muannas melaporkan 40 akun medsos, baik di Facebook, Instagram, Twitter dan nomor Whatsapp grup ke Polda Metro Jaya pada Senin, 26 November 2018.
Semua akun tersebut dilaporkan dengan Pasal 27 Ayat 3 Jo Pasal 45 Ayat 3 dan atau Pasal 28 Ayat 2 Jo Pasal 45 ayat 2 UU RI Nomor 19 Tahun 2016 tentang ITE dan atau Pasal 14 dan Pasal 15 UU Nomor 1 Tahun 1946 tentang Peraturan Hukum Pidana.
Caleg dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini mengaku melaporkan ke polisi karena berita bohong tersebut sangat massif dan viral. Bahkan ada satu meme dari akun H Hero di Facebook yang dishare lebih dari 10 ribu akun.
“Saya yakin polisi akan menangkap para pelaku penyebaran berita bohong dan kebencian ini, mengingat ancaman pidana ini sangat tinggi lebih dari 5 tahun penjara bahkan sampai 10 tahun,” ujar Muannas dalam keterangan tertulisnya, Selasa 27 November 2018.
Pelaporan ini pun, kata dia, semata-mata ditujukan agar orang tidak mudah menerima kabar bohong lalu dengan mudah menyebarkannya. Apalagi ini menyangkut kehormatan dan martabat orang lain.
“Semua ada konsekuensi hukum yang harus dipertanggungjawabkan,” kata dia.
Secara histori, penyematan nama Alaidid merupakan nama marga Dzuriyat/turunan Nabi Muhammad SAW. Bahkan, lanjut dia, tidak hanya dirinya yang menggunakan. Ada jutaan di luar sana yang memiliki nama sama tentu mereka sangat dirugikan.
Menurut dia, setiap muslim pasti menolak kalo DN Aidit tokoh PKI dianggap turunan Nabi. “Artinya menuduh saya turunan PKI sama saja dengan menuduh Nabi Muhammad SAW ada hubungannya dengan DN Aidit, jadi ini masalah serius fitnah keji yang pantas diproses hukum para penyebarnya,” kata dia.
Di bawah ini adalah akun media sosial yang dilaporkan Muannas Alaidid:
Dari akun Facebook:
1. Ali Ridho
2. H Hero
3. Redi Sundara Al Fateeh
4. Meysa Ade
5. Muhamad Heri Rohman
6. Ummah Rasya Shofiyulloh
7. Sayid Idrus
8. R Dy So
9. Nora Budiami
10. Syahrizal Batubara
11. Roby Yulian
12. Nadin Julya
13. Bagus Kuncoro
14. Jamil Musthofa
15. Donal Di
16. Hardi Marah Sutan
17. Reza Zhalu Binter
18. Ken Zie
19. Bayu Widiyanto
20. Mare Wa
21. Suhar Yanto
22. Rusydi
23. Achmad Fadhilah
24. Yudhie Kesuma
25. Bang Ocit
26. Azkiyah Ramadhani
27. Odhe Tahir Lawa
28. Indra Cahyanto
29. Nurmawi Hamdan
30. Eka Almaut
Dari akun Instagram:
1. Neng.Mojang_
Dari akun Twitter:
1. @TarunaGema
2. @HideawayPlace
3. @machbeach
4. @KangMaman204
Dari nomor Whatsapp
1. 08111770138 Nilala
2. 081271937291 Saiful Roswandi
3. 085223799300
4. 081385546657 Harto BP
5. 081289339318 Sutrisno