Viral
Era Jokowi – JK, Pembangunan Rel Kereta Api Sepanjang Wilayah NKRI
MATAINDONESIA.ID, JAKARTA – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarnomengaku siap dengan adanya penambahan anggaran infrastruktur pada Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2019.
Anggaran tersebut utamanya akan dialokasikan untuk pembangunan jalan nasional hingga memenuhi target 1.200 kilometer hingga akhir 2019.
“Kebanyakan kalau anggaran negara itu pada dasarnya untuk membangun jalan jalan nasional ataupun juga jembatan untuk kepentingan,” ujar Rini saat ditemui di Cilincing, Jakarta Utara, Sabtu (18/8/2018).
Hingga saat ini, BUMN baru menyelesaikan sekitar 450 kilometer dari yang sudah ditargetkan. Target pelaksanaan hingga akhir 2019 masih 750 kilometer lagi. “Pengeluaran akan cukup besar,” kata Rini.
Selain itu, BUMN juga masih punya pekerjaan rumah untuk menyelesaikan jalan tol Padang-Sicincin pada 2019.
Belum lagi menyelesaikan tambahan untuk jalan tol Pekanbaru-Dumai.
Menurut Rini, kemungkinan butuh invetasi sekitar Rp 10 triliun untuk jalan tol.
“Kemudian bagian timur untuk pelabuhan sampai akhir 2019 kita akan membuaylt baru atau memperbaiki dan memperbesar kira kira 74 pelabuhan,” ujarnya.
“Itu bagian timur saja, kalau barat 20. Jadi jumlah cukup besar,” tambah dia.