Viral
Fahri Sambut Positif Sikap Jokowi Tidak Temui Pansus KPK

JAKARTA (MI) – Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak bersedia bertemu Pansus Angket KPK karena semua aktivitas pansus bukan domainnya sebagai eksekutif. Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah memuji sikap ditunjukkan Jokowi yang menurutnya sangat positif.
“Saya sangat berterima kasih atas ketegasan Presiden, khususnya beliau tidak mau berkonsultasi karena ini dalam prosesnya sedang berjalan. Jadi saya kira Presiden sedang melakukan sikap yang positif,” kata Fahri di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (22/9).
Ia menilai keengganan Presiden Jokowi bertemu dengan Pansus KPK yang ingin berkonsultasi soal rekomendasi angket, berarti kepala negara sedang membiarkan dinamika yang terjadi di DPR, khususnya terkait penyelidikan terhadap lembaga antirasuah. “Menurut saya Presiden membiarkan yang sedang terjadi di DPR,” ujar dia.
Fahri mengatakan pansus justru terpacu untuk terus bekerja dengan baik. Pasalnya, Presiden telah memberikan dukungan positif terhadap apa yang terjadi di DPR.
“Karena itulah maka dengan sinyal dukungan itu kita harus membuka apa yang sedang terjadi, dan pada akhirnya nanti kalau memang putusan politik harus diambil Presiden masalahnya sudah terang benderang, jangan setengah-setengah,” ungkap Fahri.
“Jadi saya melihat pandangan Presiden itu terdengar di saya itu, kerja saja sampai tuntas jangan setengah-setengah, nanti baru kita ambil keputusan di ujung,” sambung dia.
Sebelumnya, Presiden Jokowi tak bersedia bertemu Pansus Angket KPK. “Itu wilayahnya DPR, kasus itu wilayahnya DPR, semua harus tahu. Itu domainnya ada di DPR, sudah,” kata Jokowi di Jakarta Pusat, Rabu (20/9). (FC)