HeadlinePemilu

Fakta, Kasus ‘Propaganda Rusia’ Gak Pengaruhi Hubungan Indonesia-Rusia

MATA INDONESIA, JAKARTA – Tak peduli ada polemik “propaganda rusia,” Duta Besar Rusia untuk Indonesia Lyudmila Vorobieva justru optimis terhadap meningkatnya hubungan ekonomi antara Indonesia dan Rusia.

“Hubungan kerja sama pedagangan Indonesia dan Rusia semakin berkembang baik. Pada Tahun 2018 nilai ekspor “consumer good” dari Indonesia ke Rusia lebih besar dibandingkan sebaliknya,” kata Lyudmila di Jakarta, Rabu 6 Januari 2019.

Ibu dubes pun memuji pertumbuhan ekonomi Indonesia yang mencapai 5,17 persen pada 2018. Menurutnya, di tengah ketidakpastian ekonomi global saat ini itu adalah sebuah prestasi yang baik.

Menurutnya seperti dilansir Antara pertumbuhan ekonomi Rusia sedikit lebih rendah dari Indonesia. Maka pertumbuhan Indonesia yang baik akan menjadi dasar meningkatkan hubungan ekonomi dengan Rusia.

Badan Pusat Statistik (BPS) sebelumnya menyebutkan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 5,17 persen sepanjang 2018 atau lebih tinggi dibandingkan 2017 yang sebesar 5,07 persen.

Pada 2016, pertumbuhan ekonomi mencapai sebesar 5,03 persen dan sebesar 4,88 persen pada 2015.

Lyudmila menyampaikan hal tersebut pada konferensi pers pelepasan produk consumer good dari Indonesia ke Rusia yang dihadiri Menteri Perdagangan RI Enggartiasto Lukita dan Direktur Jenderal Amerika Eropa Kementerian Luar Negeri Muhammad Anshor.

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close