HeadlineNews

Ingat, Pemerintah Tidak Tanggung Biaya Akomodasi Peserta Pertemuan IMF-WB

Kekhawatiran pertemuan tahunan IMF – WB menghabiskan anggaran Pemerintah Indonesia dibantah langsung oleh Presiden Jokowi

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kekhawatiran pertemuan tahunan IMF – WB menghabiskan anggaran Pemerintah Indonesia dibantah langsung oleh Presiden Jokowi. Dia menyatakan akomodasi peserta sampai urusan kecil sekalipun tidak ditanggung Pemerintah Jokowi.

Maka acara yang akan berlangsung di Bali 8 – 14 Oktober 2018 itu selalu menjadi rebutan banyak negara di dunia.

“Annual meeting sebesar itu dihadiri 15 ribu peserta sehingga jadi rebutan semua negara. Karena pasti memiliki dampak paling tidak citra baik negara penyelenggara,” kata Presiden Jokowi di Medan Senin 8 Oktober 2018.

Sementara anggaran yang besar menurut presiden digunakan untuk meningkatkan sarana pendukung acara. Sarana itu seperti perluasan appron Bandara Ngurah Rai Bali, membuat underpass di persimpangan menuju tempat acara.

Setelah acara selesai seperti dikutip laman resmi Sekretariat Kabinet tidak akan dicabut. Itu bisa kita gunakan untuk kepentingan masyarakat setempat.

Presiden Jokowi justru berharap acara itu itu akan memperkuat promosi Indonesia terutama untuk tempat-tempat wisata Indonesia. (kris)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close