HeadlineNews

Ini Tiga Kesiapan Pemerintah Bangun Rumah Korban Gempa

Menurut Menteri Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani dana untuk membangun rumah itu tidak diberikan dalam bentuk tunai

MATA INDONESIA, MATARAM – Pemerintah saat ini sudah siap membangun rumah-rumah korban gempa Lombok. Menurut Menteri Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani dana untuk membangun rumah itu tidak diberikan dalam bentuk tunai.

Beberapa hal dalam mendukung pembangunan rumah bagi korban gempa Lombok adalah sebagai berikut.

  1. Dana Ditransfer

Dana pembangunan rumah dikirim dengan transfer bank ke 472 kelompok masyarakat (pokmas) setempat.

Saat ini uang tersebut sudah berada di rekening masing-masing Pokmas.

Uang itu bisa dicairkan hanya untuk korban yang datanya sudah diverifikasi dan disahkan bupati atau walikota setempat.

 

  1. Ada 400 Pokmas Siap Cairkan Dana

Dari jumlah Pokmas itu yang sudah bisa diverifikasi sekitar 400-an untuk tujuh kabupaten/kota. Mereka siap melakukan pencairan dana.

 

  1. Rumah Tahan Gempa

Para penerima bisa dipastikan betul-betul orang yang berhak. Ada pun rumah yang akan dibangun adalah dengan spesifikasi tahan gempa. Salah satu syarat akuntabilitas bahwa penerima bantuan benar-benar orang yang berhak berdasarkan data verifikasi yang disahkan bupati/wali kota.(kris)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close