HeadlineNews

Innalillah, Pakar Ilmu Kepolisian Bambang Widodo Umar Berpulang ke Rakhmatullah

MATA INDONESIA, JAKARTA – Dunia ilmu kepolisian hari ini kehilangan putra terbaiknya, dengan berpulangnya Prof Bambang Widodo Umar di Rumah Sakit Persahabatan Jakarta, Senin pagi pukul 07.15 WIB.

Jenazah almarhum dimakamkan di TPU Tanah Kusir Jakarta Selatan siang ini.

Bambang lahir di Ngawi, Jawa Timur, 71 tahun lalu itu dan bertempat tinggal di Jalan Haji Jeni, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Konon itu adalah rumah mertuanya karena selama ini Bambang dikenal sebagai orang yang sangat bersahaja dan hanya konsisten memperhatikan kualitas keilmuannya.

Maka dia tidak pernah segan mengritik Polri, lembaga tempat meniti karir pertamanya.

Bambang juga terlihat aktif dalam aksi-aksi antikorupsi. Dia tidak asing lagi di kalangan aktivis antikorupsi seperti Indonesia Corruption Watch (ICW).

Dalam beberapa kesempatan dia juga ikut ambil bagian dalam aksi membela KPK saat dirundung masalah.

Laki-laki yang santun dan sangat menghargai setiap jurnalis yang meminta pendapatnya itu mengenyam pendidikan S1 di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian, dan melanjutkan jenjang S2 dan S3 di Universitas Padjajaran Bandung.

Bambang bukan sekadar akademisi ilmu kepolisian. Dia juga pernah menjadi polisi dan prestasinya tercatat pada 1972, karena berhasil menggagalkan pembajakan pesawat di Bandara Adisutjipto DIY . Saat itu usianya masih 24 tahun.

Setelah keluar dari kepolisian, dia mendedikasikan diri dengan mengajar di sejumlah perguruan tinggi di Jakarta, dan aktif menjadi pengamat kepolisian serta menyerukan pemberantasan korupsi.

Selamat jalan Prof Bambang!

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close