Gaya HidupViral
Iwan Fals Lempar Polling, Jokowi-Ma’ruf Unggul atas Prabowo-Sandi

MATA INDONESIA, JAKARTA – Musisi legendaris Iwan Fals dalam akun Twitter-nya @iwanfals membuat polling bertema Pilpres 2019 yang dilakukan sejak 17 September 2018 lalu. Polling yang berlangsung selama seminggu dan akan berakhir hari ini, Senin 24 September 2018 itu menunjukkan keunggulan pasangan Jokowi-Ma’ruf atas Prabowo-Sandi.
Iwan Fals memiliki sebutan tersendiri terhadap masing-masing pasangan capres dan cawapres. Untuk Jokowi-Ma’ruf Amin, ia menyebutnya ‘Join’, sedangkan Prabowo-Sandi adalah ‘Padi’. Polling itupun hanya menyertakan dua nama, Join atau Padi.
Polling Pilpres 2019 tersebut diikuti lebih dari 60 ribu netizen yang menyumbangkan suaranya. Hingga berita ini diturunkan, Join unggul dengan perolehan 52 persen atas Padi yang meraup 48 persen suara netizen.
Hasil akhir polling ini diperkirakan akan dapat dilihat pada tengah malam nanti. Namun, siapapun yang menang dalam polling ala Iwan Fals ini, semuanya tetap akan ditentukan pada hari H, yakni Rabu 17 April 2019 mendatang. (Awan)