Gaya Hidup

Jangan Sombong Bos! Pemakai Android Ternyata Lebih Kere Dibanding iPhone

MATA INDONESIA, JAKARTA – Apakah kamu termasuk orang yang lebih suka menggunakan ponsel Android dibanding iPhone? Jangan sombong dulu meskipun ponsel Android kamu keluaran terbaru. Faktanya kamu tetap masuk golongan orang miskin.

Dalam sebuah survei yang dilakukan perusahaan Slickdeals di AS dengan sasaran seribu pengguna Android dan seribu pengguna iPhone, disimpulkan bahwa mereka yang menggunakan iPhone jauh lebih kaya dibanding para pengguna Android.

Mereka para pengguna iPhone adalah orang yang rata-rata berpenghasilan 53.251 dolar AS per tahun atau setara lebih Rp 722 juta (kurs: Rp.14.500). Angka itu jauh lebih tinggi dibandingkan perolehan pendapatan umat Android yang berada di angka 37.040 dolar AS per tahun setara Rp 537 juta saja.

Tak hanya perbandingan pendapatan, para pemakai Android dan iPhone pun dihitung berapa pengeluarannya sebulan. Untuk mereka pengguna iPhone, dalam sebulan menghabiskan 117,13 dolar AS untuk pakaian, 100,88 dolar AS untuk teknologi dan 82,71 dolar AS untuk produk kecantikan.

Angka itu jauh lebih tinggi dibanding pengeluaran bulanan pengguna Android per bulan, yakni 62,36 dolar AS untuk pakaian, 50,83 untuk teknologi dan 40,40 untuk produk kecantikan.

Itu belum seberapa. Dari sisi lainnya seperti berwisata, pengguna iPhone dalam setahun bisa melakukan 4 kali traveling, sedangkan pemakai Android hanya 3 kali. Lalu pengguna iPhone bisa menghabiskan waktu 4 jam 54 menit sehari memakai ponselnya, sedangkan pengguna Android hanya 3 jam 42 menit.

Dari sisi pergaulan, pemakai iPhone biasa menghabiskan waktu akhir pekannya dengan jalan-jalan, sedangkan pengguna Android kebanyakan hanya diam di rumah.

Lihat, dalam semua hal pengguna Android tetap kalah sama pengguna iPhone. Jadi, meskipun ponsel Android milikmu begitu canggih, tetap harus hormat pada iPhone. (Ryan)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close