News
Jelang Olimpiade 2020 Tokyo, Perancis Mulai Selidiki Dugaan Suap Penentuan Tuan Rumah

MATA INDONESIA, INTERNASIONAL – Setelah mencurigai adanya dugaan suap dalam penentuan tuan rumah Olimpiade 2020 di Tokyo, Prancis mulai melakukan penyelidikan terhadap Presiden Komite Olimpiade Jepang, Tsunekazu Takeda.
Jaksa Penuntut Umum di Prancis Renaud Van Ruymbeke menuding Takeda telah memberi suap agar Jepang ditunjuk sebagai tuan rumah Olimpiade 2020.
Mengutip Reuters, Sabtu 12 Januari 2019, Takeda sudah mengaku ia tidak melakukan penyuapan atas penentuan tuan rumah gelaran akbar tersebut.
“Saya minta maaf telah membuat khawatir orang-orang Jepang yang telah memberikan banya dukungan untuk terlaksananya Olimpiade Tokyo dan Paralimpiade 2020,” kata Takeda.
Namun, kasus ini terus berjalan. Komite Olimpiade Internasional (IOC) bahkan akan berkoordinasi dengan otoritas kehakiman Perancis dan berencana membuka semua file tentang dugaan kasus suap ini.
Di sisi lain, IOC terus memberikan asas praduga tak bersalah kepada Takeda, terutama karena statusnya sebagai anggota IOC sejak 2012 dan menjabat kepala komisi pemasaran.
Pada 2017, Takeda dan beberapa orang lainnya diperiksa oleh jaksa penuntut Jepang atas permintaan pihak berwenang Prancis sehubungan dugaan suap tersebut. Kantor berita Kyodo melaporkan pada saat itu Takeda dan yang lainnya membantah melakukan perbuatan itu. (Ryan)