HeadlineViral

Johan Budi: Jokowi Itu Milenial Abis

Analogi Game of Thrones adalah ide Jokowi sendiri

MATA INDONESIA, NUSA DUA – Masyarakat luas pasti berpikir ide Game of Thornes yang menjadi analogi Presiden Jokowi menggambarkan suasana global saat ini berasal dari seorang anak muda, milenial. Jika Anda juga berpikir begitu jawabnya, salah besar.

“Ide itu dari Pak Jokowi sendiri setelah itu baru diterjemahkan penulis pidatonya,” ujar staf khusus presiden Johan Budi Sapto Pribowo di Nusa Dua Bali.

Johan yang mantan juru bicara KPK itu menyatakan hal yang sama dilakukan Jokowi saat membuat pidato pada pertemuan World Economic Forum di Hanoi Vietnam. Saat itu analogi yang dibawakan Jokowi adalah film Avenger dengan mengedepankan tokoh Thanosnya.

Dia juga menegaskan ide-ide kreatif milenial memang sering muncul dari atasannya itu.

Sebelum mendaftar sebagai calon presiden untuk pemilihan 2019, Jokowi memang sering sekali berkumpul atau beraksi layaknya milenial. Sebut saja saat dia touring dengan motor chopper customnya di Sukabumi, menunggang motor trail di Papua, sampai menyambangi kedai-kedai kopi milik anak-anak milenial.

Bagi Jokowi milenial bukan semata-mata usia manusia. Itu sebenarnya mengacu kepada gagasan yang dibela.

Dalam pandangannya orang muda kalau gagasannya old fashion atau jadul bukan milenial. Yang terpenting sebenarnya biar dari segi usia tampak tua tetapi gagasannya muda dan kekinian.

Jadi Jokowi memang paham betul milenial karena berusaha menyelami kebiasaan-kebiasaan mereka.(kris)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close