
MATA INDONESIA, JAKARTA-Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan duka yang mendalam atas bencana tsunami yang terjadi di Anyer, Banten dan Lampung. Dirinya berdoa semoga keluarga korban tabah dalam menghadapi musibah tersebut.
“Saya menyampaikan duka cita yang mendalam kepada korban di Provinsi Banten, di Serang, Pandeglang. Semoga yang ditinggalkan diberikan kesabaran,” kata Jokowi usai acara Lovely December dan Perayaan Natal Oikumene di Plaza Kolam Makale, Tana Toraja, Sulawesi Tengah, Minggu 23 Desember 2018.
Jokowi mengatakan dirinya memantau perkembangan soal penanganan bencana tersebut dan menerima data sejak tadi pagi.
“Tadi saya mendapatkan laporan juga, ada beberapa yang meninggal karena tsunami ini. Tetapi memang ini datanya masih dalam proses berkembang, karena tadi pagi saya telepon masih sedikit, kemudian tadi siang saya telepon lagi sudah tambah,” katanya.
Jokowi pun menambahkan, dirinya akan terus memantau dan menunggu laporan terbaru mengenai bencana tersebut. “Jadi kita tunggu saja laporan dari sana,” katanya.