Gaya Hidup
Kamu Pikir Diet Karbohidrat Menyehatkan? Ini Nih Bahayanya

MATA INDONESIA, JAKARTA – Kalau kamu saat ini sedang giat menjalani program diet yang tidak mengkonsumsi karbohidrat, sebaiknya tinggalkan saja. Pola diet seperti itu ternyata berdampak buruk bagi tubuhmu dalam waktu yang lama.
Benar bahwa diet diet non karbohidrat adalah cara yang cepat menurunkan berat badan. Tapi, dampaknya buruk, tubuh jadi rentan kekurangan cairan, salah satunya asupan glukosa sebagai sumber tenaga.
Efek selanjutnya dari kekurangan cairan itu, tekanan darah dalam tubuh akan menjadi rendah. Ada juga dampak buruk lainnya seperti masalah kulit yang kehilangan elastisitas, sakit kepala hingga migrain akut.
Mengutip Tonic, Rabu 31 Oktober 2018, dampak buruk itu tak boleh diabaikan. Dalam analisis meta 2013 yang diterbitkan British Journal of Nutrition, kekurangan cairan pun bisa jadi sebab utama bau mulut.
Bagi kamu yang suka tampil perfeksionis, jelas bau mulut akan mengganggumu dan mengganggu orang lain. Kamu juga akan merasa tidak nyaman karena mulut terus terasa kering.
Studi yang dipresentasikan ke European Society of Cardiology pada bulan Agustus 2018 lalu juga menyarankan agar sebisanya menghindari diet yang tidak mengkonsumsi karbohidrat.
Sebagai informasi, studi ini meneliti tentang hubungan antara diet karbohidrat dengan penyebab kematian akibat jantung koroner, serebrovaskular seperti stroke dan kanker dengan sampel sebanyak 24.825 pada rentang waktu 1999 hingga 2010.
Hasilnya, mereka dengan asupan rendah karbohidrat memiliki risiko 32 persen lebih tinggi terserang semua penyakit tersebut, dibanding dengan yang tetap mengkonsumsi karbohidrat dalam porsi aman.
Jadi, kamu masih mau diet tanpa mengkonsumsi karbohidrat? (Awan)