News

KPK Temukan Barang Bukti Uang Miliaran saat Tangkap Tangan Bupati Cirebon

MATA INDONESIA, CIREBON – Dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK yang akhirnya menjaring Bupati Cirebon, Sunjaya Purwadi Sastra pada Rabu malam 24 Oktober 2018, ditemukan uang senilai miliaran sebagai barang bukti.

KPK memperkirakan uang dalam jumlah besar tersebut akan dipakai untuk transaksi suap yang melibatkan kepala daerah.

Ketua KPK, Agus Rahardjo berkata, tertangkap tangannya Bupati Cirebon terkait dengan dugaan jual beli jabatan di lingkungan pemerintah daerah.

“Ya, ada barang bukti transfer dan uang,” kata Agus Rahardjo di Jakarta.

Selain Sunjaya, ternyata ada enam orang lainnya yang ditangkap tangan oleh KPK. Mereka yang tertangkap itu kemudian menjalani pemeriksaan intensif.

Dikabarkan Sunjaya tiba di Gedung Merah Putih KPK pada pukul 23.27 WIB. Ia langsung dibawa ke bagian belakang gedung KPK untuk diperiksa lebih lanjut.

Agus berkata KPK belum bisa memberikan informasi lebih rinci terkait perkara yang menimpa kepala daerah tersebut.

“Masih perlu pendalaman,” ujar Agus.

KPK memiliki waktu ‎1X24 jam untuk menentukan status hukum para oknum yang diamankan. (Awan)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close