News
Mahfud MD: Masa Depan Negara Ditentukan oleh Langkah Ibu

MATA INDONESIA, JAKARTA – Tokoh nasional, Mahfud MD ikut merayakan kegembiraan menyambut Hari Ibu yang diperingati setiap 22 Desember.
Ia berpesan agar semua orang mengingat bahwa masa depan negara sebagian besarnya terletak pada kaum perempuan.
“Kalau di dalam hadis nabi, dikatakan surga di bawah telapak kaki ibu. Itu artinya masa depan negara ditentukan oleh langkah kaki ibu,” ujar Mahfud usai menghadiri Haul ke-9 Gus Dur di Ciganjur, Jakarta, Sabtu 22 Desember 2018.
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu mengatakan seorang anak sepatutnya menghormati kedudukan ibu. Nasib anak akan jadi apa di masa depan sangat bergantung pada peran-peran ibu.
“Ibu membawa kemana hidup anaknya. Makanya, kaki ibu itu bukan dicium lalu mendapat surga, tapi langkah kaki itu yang menentukan masa depan anak,” kata Mahfud.
Hari Ibu kali ini disambut meriah oleh semua pihak. Di media sosial seperti Twitter, Hari Ibu menjadi trending. Di berbagai media, Hari Ibu memenuhi berbagai pemberitaan.
Selamat Hari Ibu. (Ryan)