Gaya Hidup

Masih Pagi Sudah Kelelahan? Kamu Butuh Makanan Ini

MATA INDONESIA, JAKARTA – Apakah Anda sering merasa masih begitu lelah setelah bangun pagi dan memulai aktivitas, meskipun sudah tidur dengan waktu yang cukup? Bisa jadi itu disebabkan bukan karena pekerjaan menumpuk, tapi salah memilih nutrisi yang tepat untuk menjaga tubuh tetap berenergi.

Untuk mengatasinya, tentu Anda butuh makanan-makanan penyuplai energi yang ampuh menjaga stamina sepanjang hari. Mengutip dari boldsky.com, Anda bisa coba jenis makanan berikut ini agar tak lagi kelelahan setelah bangun pagi dan memulai aktivitas:

1. Dark Chocolate

Cokelat jenis ini kaya lemak dan karbohidrat yang diolah oleh tubuh menjadi energi untuk memperkuat stamina. Cokelat ini juga dikenal mampu merangsang saraf dan melindungi otak dari stres oksidatif serta meningkatkan kesehatan jantung.

2. Pisang

Salah satu daftar makanan teratas yang direkomendasikan para pakar kesehatan untuk mengatasi kelelahan adalah pisang. Karbohidrat dan gula alaminya menjadi penyuplai energi yang besar, menyeimbangkan sistem saraf dan mendorong mood menjadi lebih baik.

3. Kacang

Makanan ini adalah salah satu sumber omega 3 terbaik yang akan menjaga Anda dari rasa lelah saat bangun pagi. Kandungan vitamin B dan asam lemak baik pada kacang turut membantu peningkatan konsentrasi dan mental.

4. Oatmeal

Kaya serat tak melulu membuat oatmeal hanya berguna bagi seseorang yang sedang menjalani program diet. Serat pada oatmeal ternyata juga meningkatkan sirkulasi darah dan memperlancar metabolisme, bahkan berdampak pada perbaikan fungsi kognitif.

5. Olahan Susu

Produk olahan susu seperti yogurt ataupun keju mengandung asam amino tryptophan yang dapat merangsang otak mengeluarkan hormon serotonin pencegah depresi. Asam amino ini juga kaya vitamin yang mampu meningkatkan energi dalam tubuh menjadi lebih baik. (Awan)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also

Close
Close