Kisah

Mendagri: Presiden Akan Menandatangani UU Pemilu Pekan Ini

Jakarta (MI) – Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengatakan Presiden Joko Widodo menandatangani Undang-undang Pemilu pekan ini.

Dia menegaskan, meski UU Pemilu belum diteken presiden dan diberi nomor oleh Sekretariat Negara (Sekneg), tidak akan menghambat penyusunan peraturan KPU (PKPU).

Dia menjelaskan hal itu menanggapi UU Pemilu yang belum diberi nomor. Namun draft UU Pemilu telah dikirim ke Presiden melalui Sekneg.

“Sebab KPU tetap berpedoman pada Undang-undang terbaru yang telah disahkan dalam rapat paripurna DPR dengan pemerintah,” kata Tjahjo dalam sebuah diskusi di Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (12/8).

Dengan demikian, menurut Tjahjo, PKPU yang disusun KPU tidak akan multitafsir karena didasari panduan yang jelas. Ia menilai tidak ada masalah terkait pengiriman draft tersebut oleh Panitia Khusus (Pansus) RUU Pemilu.

“Sudah selesai semua, dikembalikan ke Sekneg, sudah beberapa hari yang lalu,” ujar Tjahjo. (FC)

Related Articles

Close