News
Menkeu: Dalam Tiga Tahun Terakhir, Tingkat Kemiskinan dan Pengangguran Terus Turun

Jakarta (MI) – Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, tingkat kemiskinan dan pengangguran terbuka turun dalam tiga tahun terakhir. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, tingkat kemiskinan mencapai 10,12 persen pada September 2017, sedangkan pada September 2014 masih 11,13 persen.
Tingkat pengangguran terbuka juga turun. Pada Agustus 2014 tercatat 5,94 persen, sedangkan pada Agustus 2017 menjadi 5,5 persen.
Menurut Sri Mulyani, pembangunan yang tengah digenjot pemerintah saat ini telah mendorong perbaikan kesejahteraan masyarakat terlihat dari tingkat kemiskinan yang terus turun.
Sebelumnya, Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) menilai kebijakan ekonomi pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah mengarah pada pemerataan ekonomi. Beberapa indikator yang bisa dilihat antara lain tingkat kemiskinan yang menurun.
Wakil Ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) Arif Budimanta mengatakan bahwa hal tersebut menunjukkan kebijakan pemerataan yang didorong oleh Presiden Jokowi mulai menunjukkan hasil dibuktikan dengan angka gini ratio yang menurun. (AVR)