Headline
Pagi Ini Rupiah Masih Berkutat di Posisi Rp15.200 per Dolar AS
Sejak pembukaan pasar spot, mata uang garuda itu diperdagangkan dengan nilai sama dengan penutupan Jum’at 19 Oktober 2018 yaitu pada angka Rp15.185 per dolar AS.

MATA INDONESIA, JAKARTA – Mata uang rupiah sepertinya masih belum bisa membalikkan keadaan pada pembukaan Senin 22 Oktober 2018 pagi ini.
Sejak pembukaan pasar spot, mata uang garuda itu diperdagangkan dengan nilai sama dengan penutupan Jum’at 19 Oktober 2018 yaitu pada angka Rp15.185 per dolar AS.
Membaiknya nilai perdagangan Indonesia September 2018 diperkirakan banyak analis masih menjadi “penguat” bagi rupiah. Tetapi selama satu jam perdagangan, seperti dilaporkan laman cnbcindonesia, mata uang kita tidak bisa bergerak lebih baik dari posisi tersebut.
Justru mulai lagi bergerak ke angka Rp15.200 per dolar AS. Di beberapa bank bahkan ada yang diperjualbelikan lebih rendah dari Rp15.275 per dolar AS.
Dibutuhkan prestasi ekonomi seperti surplus perdagangan September 2018 untuk bisa mendukung rupiah dari keterpurukan akibat hantaman dolar AS.(kris)