Viral

PDIP, Capres/Cawapres Satu Paket, Otoritas Ketua Umum

Jakarta (MI) – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berharap kesuksesan Jokowi dalam pemerintahan saat ini akan berimplikasi pada elektabilitas partai. “Maka, prioritas PDIP sekarang adalah memberikan dukungan politik terhadap kebijakan pemerintah agar penilaian dan apresiasi rakyat tinggi.

Wakil Sekretaris Jenderal PDIP, Ahmad Basarah mengapresiasi dukungan sejumlah partai politik terhadap Joko Widodo untuk kembali maju dalam pemilihan presiden pada 2019 atau pilpres 2019 nanti. Meski begitu, hingga hari ini, partai utama yang mengusung Joko Widodo dalam pemilihan presiden 2014 itu belum secara resmi mendeklarasikan dukungannya, ungkapnya, Senin (7/8).

Lebih lanjut Basarah mengatakan, kami menunggu dulu proses pemerintahan melaksanakan tugas dan janji politiknya,  Dia menambahkan, PDIP juga memiliki mekanisme berbeda dalam menentukan calon presiden yang diusung. Selain mengusung calon presiden, PDIP memutuskan siapa calon wakil presidennya.

“PDIP akan memaketkan keputusan dengan cawapres, Keputusan siapa calon presiden dan wakil presiden itu akan diserahkan kepada Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri,” tandasnya.

Basarah juga menjelaskan bahwa sampai saat ini, ada empat partai pendukung pemerintah yang secara resmi menyatakan dukungan kepada Jokowi, yaitu Partai Hanura, NasDem, Partai Persatuan Pembangunan, dan Partai Golkar. Keempatnya menyatakan siap  melaksanakan langkah pemenangan masing-masing untuk kembali mendudukkan Jokowi di kursi presiden. Belakangan, Partai Persatuan Indonesia (Perindo) pun menyatakan mendukung Jokowi, ujarnya.

Related Articles

Close