News
Pembangunan Bukan untuk Kepentingan Politik Jokowi

MATA INDONESIA, JAKARTA – Masifnya pembangunan yang dilakukan Presiden Jokowi di Indonesia bukan untuk kepentingan politik sesaat.
“Kalau hanya memperhitungkan politik bangun saja Jawa karena 60 persen penduduk Indonesia ada di Jawa. Iya nggak?” kata Presiden di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat 7 Desember 2018.
Jokowi sangat yakin langsung terpilih kembali jadi presiden jika hanya memfokuskan pembangunan di Pulau Jawa.
Menurutnya pembangunan di Jawa akan memberi dampak politik dan ekonomi yang luar biasa bagi daerah tersebut. Apalagi yang harus dikerjakan tidak banyak hanya menyempurnakan ruas tol, membenahi bandara, pembangkit listrik dan sebagainya semua cepat selesai.
Tetapi Jokowi lebih memilih melakukan pemerataan pembangunan karena sangat berpegang tegus pada sila lima Pancasila, yakni keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Semuanya demi persatuan Indonesia.(Nefan Kristiono)