unique visitors counter
News

Pemerintah Kucurkan Dana KUR Capai Rp.299.9 Triliun Dalam 3 Tahun

MATAINDONESIA.ID, JAKARTA – Presiden Joko Widodo tidak hanya memperhatikan usaha yang besar-besar ‎saja, tapi juga fokus pada UMKM dan 40 persen ‎lapisan masyarakat terbawah.

Pemerintah menetapkan subsidi kredit usaha rakyat (KUR) dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2019 mencapai Rp 12,2 triliun, dan dana bergulir bagi usaha ultra mikro sebesar Rp 3 triliun.

Presiden Joko Widodo mengatakan pemerintah terus meningkatkan bantuan kepada UMKM dan koperasi, salah satunya dengan menurunkan tarif pajak final UMKM menjadi hanya 0,5 persen.

Tercatat, dalam periode 2015 hingga semester I tahun 2018, program KUR telah disalurkan sebesar Rp 299,9 triliun. Dengan nilai realisasi subsidi bunga KUR sebesar Rp 32,1 triliun.

“Penyaluran ini telah dinikmati oleh 12,3 juta UMKM,” katanya di Jakarta, Kamis (16/8).

Sementara itu, Jokowi menambahkan, program dana bergulir ultra mikro untuk masyarakat di lapis terbawah telah disalurkan sebesar Rp 1,1 triliun kepada 392,1 ribu usaha mikro.

Sebelumnya, Jokowi mengatakan pemerintah dalam 4 tahun terakhir terus memangkas suku bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari yang awalnya 22 persen, saat ini sudah diturunkan menjadi hanya 7 persen. Pajak Penghasilan (PPh) final bagi UMKM turut dipangkas dari 1 persen menjadi 0,5 persen.

Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika (Dirjen IKP Menkominfo), Niken Widiastuti, menyebut bahwa aturan tarif Pajak Penghasilan (PPh) final bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) 0,5 persen sudah tepat. Dalam pandangannya, aturan yang dikeluarkan oleh Presiden Jokowi tersebut telah memberikan perhatian besar kepada para pelaku UMKM.

Sebab, faktanya, UMKM merupakan salah satu kekuatan ekonomi nasional Indonesia. “Kebijakan ini menunjukkan keberpihakan pemerintah kepada para pelaku UMKM karena dibanding sebelumnya, besaran PPh mencapai 1 persen. Tapi kali ini hanya 0,5 persen,” ujarnya saat mengawali sambutan acara Forum Merdeka Barat di Kantornya, Jakarta, Jumat

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close