News
Pemkot Cirebon Luncurkan E-Wasiat di Hari Santri, Apa Sih Itu?

MATA INDONESIA, CIREBON – Memperingati Hari Santri Nasional 2018, Pemkot Cirebon meluncurkan aplikasi bernama E-Wasiat. Banyak yang bertanya-tanya, sebenarnya E-Wasiat ini apa sih?
E-Wasiat adalah singkatan dari wahaye sadar akhirat, atau waktunya sadar akhirat. Aplikasi besutan Pemkot Cirebon bekerjasama dengan panitia Nahdlatul Ulama (NU) ini digadang-gadang akan menjadi salah satu media untuk menguatkan nilai-nilai keagamaan.
Menurut Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik Kota Cirebon, Iing Daiman, ada sembilan item di dalam aplikasi E Wasiat. Di antaranya, informasi masjid, tempat-tempat ziarah dan petilasan, syiar dan syair keagamaan, galeri religi dan konsultasi keagamaan.
“Aplikasi ini nanti bisa diunduh di Play Store. Kami harap smartphone tidak hanya digunakan untuk media sosial saja, tapi bisa untuk fungsi lainnya yakni sinar agama,” ujar Iing.
Peluncuran E Wasiat yang dilakukan bertepatan dengan Hari Santri Nasional 2018 menurut Iing merupakan kontribusi langsung dari Pemkot Cirebon untuk menjadikan masyarakat lebih religius.
Kabarnya, aplikasi ini adalah salah satu bukti bahwa Pemkot Cirebon sedang berinovasi dan mengimplementasikan smart city, tanpa meninggalkan nilai-nilai keagamaan. (Awan)