Ekonomi
PMII Tolak Kedatangan Neno Warisman ke Makassar

MATAINDONESIA.ID, JAKARTA – Mantan artis senior Neno Warisman rencananya bertandang ke Makassar, Ahad mendatang, (12/8) untuk mendeklarasikan 2019 Ganti Presiden di depan Monumen Mandala.
Hal ini menuai protes dari aktivis mahasiswa Islam sehingga spanduk penolakan terhadap Neno Warisman pun tersebar di beberapa sudut Kota Makassar.
Salah satu organisasi yang menolak Neno Warisman injakkan kaki di Kota Makassar ini adalah Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Pimpinan Cabang (PC) Makassar.
Ketuanya, Azhari Bahar mengatakan, maraknya deklarasi Ganti Presiden membuat negara jadi gaduh. Gerakan tersebut memuat unsur provokatif dan memecah belah anak bangsa.
“Kami PMII menolak deklarasi Ganti Presiden di Makassar dan menolak segala kegiatan politisasi masyarakat Makassar dengan cara penyebaran kebencian, teror mental, fitnah dan adu-domba,” kata Azhari Bahar yang juga dikonfirmasi petang ini.
Dia meminta pihak Polda Sulsel untuk tidak memberikan izin kegiatan deklarasi Ganti Presiden tersebut dan meminta kepada seluruh masyarakat untuk tidak terprovokasi.
“Jika mereka nekad menggelar deklarasi itu dan mendatangkan Neno Warisman maka kami akan mengadang di bandara,” tegasnya.
Sebagai langkah awal gerakan penolakan tersebut, PMII menggelar aksi di bawah fly over, jl AP Pettarani, Makassar, Senin, (6/8).