News
Presiden Jokowi Anugerahkan Enam Gelar Pahlawan Hari Ini
Menurut Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita keenamnya berasal dari Jawa Tengah, Bangka Belitung, Banjarmasin, Yogyakarta, Banten, dan Sulawesi Barat.

MATA INDONESIA, JAKARTA – Hari ini 8 November 2018 Presiden Joko Widodo djadwalkan menganugerahkan enam gelar pahlawan nasional kepada tokoh.
Menurut Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita keenamnya berasal dari Jawa Tengah, Bangka Belitung, Banjarmasin, Yogyakarta, Banten, dan Sulawesi Barat.
“Alhamdulillah, Pak Jokowi sudah menetapkan enam calon pahlawan nasional,” kata Agus di Surabaya, Rabu 7 November 2018.
Menurut dia, penetapan enam calon pahlawan nasional tahun ini adalah jumlah terbanyak yang pernah dilakukan pemerintah selama beberapa tahun terakhir.
Biasanya pemerintah hanya menetapkan empat orang pahlawan. Jadi tahun ini merupakan penetapan pahlawan terbanyak.
Seperti biasa upacara penganugerahan gelar pahlawan nasional tersebut diselenggarakan pada pukul 13.00 WIB di Istana Negara.
Sebelummya, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan sastrawan dan sutradara film Indonesia Usmar Ismail diusulkan sebagai pahlawan nasional.
Pengajuan nama bakal calon pahlawan nasional bermula dari masyarakat kepada Tim Peneliti dan Pengkaji Gelar Pahlawan (TP2GP).
Setelah dikaji, beberapa nama akan diserahkan TP2GP kepada Menteri Sosial selaku ketua TP2GP.
Menteri kemudian menyerahkan nama-nama itu kepada Dewan Gelar dan akhirnya diserahkan kepada Presiden Jokowi selaku Presiden berhak memilih nama-nama yang bakal ditetapkan sebagai pahlawan.(Nefan Kristiono)