Viral
Presiden Jokowi: Hadi Tjahjanto Sosok Tepat Gantikan Gatot

Jakarta (MI) – Wakil Ketua Komisi Pertahanan Dewan Perwakilan Rakyat Asril Hamzah Tanjung mengatakan bahwa Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal Hadi Tjahjanto bakal memiliki tugas berat jika disetujui Dewan dan dilantik menjadi Panglima Tentara Nasional Indonesia oleh Presiden Joko Widodo.
Menurut Asril, salah satu tugas berat Panglima TNI nanti adalah menjaga stabilitas politik menjelang pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak 2018 dan Pemilihan Umum 2019. “Karena akan timbul gejolak luar biasa,” ujarnya, Senin (4/12/2017).
Presiden Joko Widodo telah mengajukan Hadi sebagai calon Panglima TNI menggantikan Jenderal Gatot Nurmantyo, yang akan pensiun pada 1 April 2018. Surat pengajuan itu ditandatangani Presiden pada 3 Desember lalu dan diantar Menteri Sekretaris Negara Pratikno ke DPR pada Senin (4/12/2017). DPR lantas menggelar rapat Badan Musyawarah untuk membahas surat tersebut pada hari yang sama.
Lebih lanjut Asril juga memprediksi gejolak politik pada 2018 dan 2019 akan lebih besar dibandingkan dalam pilkada dan pemilu sebelumnya. Oleh karena itu, kesiapan Hadi untuk mengamankan tahun politik tersebut akan menjadi poin penting yang bakal ditanyakan anggota Dewan dalam uji kelayakan dan kepatutan di Komisi Pertahanan. Namun menurutnya, hingga Senin (4/12/2017), belum ada jadwal penyelenggaraan tes tersebut. Hari ini, DPR akan menggelar rapat paripurna untuk membacakan surat dari Presiden ihwal penunjukan Hadi, jelas Asril.
Anggota Komisi Pertahanan dari Fraksi Demokrat Syarief Hasan mengatakan bahwa pilkada 2018 dan Pemilu 2019 merupakan tantangan terbesar bagi siapa pun yang akan menjadi Panglima TNI nanti. “Itu karena menyangkut keutuhan Indonesia dan bagaimana strateginya ke depan,” katanya.
Sementara itu Presiden Joko Widodo mengatakan, Hadi merupakan sosok tepat pengganti Gatot. “Beliau memiliki kemampuan dan kepemimpinan yang teruji,” ujarnya di sela peresmian jalan tol Soreang-Pasir Koja, di Soreang, Kabupaten Bandung, Senin,(4/11/2017). (TGM)