Viral
Puing Pesawat Ditemukan, Basarnas Sisir Wilayah Karawang Gunakan Helikopter

MATA INDONESIA, JAKARTA-Badan SAR Nasional (Basarnas) mengirimkan tiga kapal dan satu helikopter untuk mencari keberadaan pesawat Lion Air JT 610 Jakarta-Pangkal Pinang yang hilang kontak di Karawang, Jawa Barat.
“Basarnas telah menemukan puing-puing dan mencatat titik koordinat jatuhnya pesawat Lion Air,” ujar Kepala Badan SAR Nasional (Kabasarnas) Muhammad Syaugi, Senin 29 Oktober 2018.
Syaugi mengatakan pihaknya sudah mengirim tim ke lokasi yang diduga jadi titik jatuh. Meski begitu, Syaugi belum bisa menjelaskan detail lokasi jatuhnya pesawat tersebut.
Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Soerjanto Tjahjono sudah mengirim tim ke titik lokasi pesawat kemungkinan jatuh atau hilang kontak.
“Kita sudah kirim tim ke lokasi di Pluit. Ke arah utara Pluit,” katanya.
Pesawat itu bernomor penerbangan JT 610. Pesawat itu lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 06.20 WIB menuju Pangkal Pinang. (Tiar Munardo)