NewsViral

Ratusan Organisasi Relawan Pendukung Jokowi-Ma’ruf Siap Tangkal Isu Hoaks

MATA INDONESIA, JAKARTA – Sebanyak 420 organisasi yang mendukung Joko Widodo-Ma’ruf Amin siap menangkal isu hoax. Bahkan menurut Direktur Relawan Tim Kampanye Nasional (TKN) Maman Imanul Haq, mereka siap untuk menangkal berita bohong yang tersebar hingga ke akar rumput.

Dalam praktiknya nanti, Direktorat Relawan TKN akan memberikan mereka angka-angka, fakta-fakta, dan data-data. “Ketika ada yang memancing dengan isu hoaks, maka pihaknya menginstruksikan untuk tidak membalas dengan hoax juga,” kata Maman di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis 20 September 2018.

Diketahui potensi jumlah organisasi relawan yang akan bergabung akan sangat besar. Bercermin pada Pemilihan Presiden 2014 total organisasi relawan yang tergabung mencapai 1.500 organisasi.

Maman mengatakan bahwa saat ini, relawan lebih tertib dan dibangun aliansi strategis berdasarkan isu yang di kawal.

“Misalnya ada yang khusus di medsos, soal isu-isu perempuan. Saya rasa sekarang lebih fokus dan sistematis,” ujarnya.

Menurut Maman, pembentukan relawan tersebut ada yang diwadahi oleh partai politik dan ada juga secara mandiri. Namun, soal sumber pendanaan sepenuhnya dikumpulkan sendiri oleh para anggota.

Selain relawan di pusat, juga terdapat organisasi relawan di tingkat daerah. Tidak semuanya tercatat oleh KIK.

Menurut dia, KIK akan memberikan pelatihan secara periodik kepada para relawan di Rumah Aspirasi, Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat. Mereka akan dilatih untuk bisa menangkal hoax dengan cara meluruskan informasi berdasarkan data yang telah disusun oleh TKN. (Tian)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close