
MATA INDONESIA, JAKARTA-Komjen Pol (Purn) Budi Waseso dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Periode 2018-2023 di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis 27 Desember 2018.
Direktur Utama Perusahaan Umum Badan Urusan Logistik (Bulog), Budi Waseso bersama anggotanya akan menjalankan kewajian sesuai UU Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka.
“Saya lantik saudara-saudara sebagai ketua dan anggota pengurus Kwartir Nasional Gerakan Pramuka masa bakti 2018-2023. Semoga Tuhan yang Maha Esa memberikan bimbingan-Nya pada kita semua. Amin,” kata Jokowi.
Setelah dilantik, Buwas membacakan ikrar. Ia menyetujui AD/ART Gerakan Pramuka serta UU Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka.
“Kami akan bersungguh-sungguh melaksanakan tugas sebagai anggota dan pengurus untuk mengantarkan kaum muda Indonesia ke masa depan yang lebih baik,” ujar Buwas.
Acara pelantikan ini turut dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Johan Budi, dan beberapa pejabat TNI-Polri.
Sebelumnya, dalam Musyawarah Nasional yang berlangsung di Hotel Grand Clarion, Kendari pada 26-28 September 2018 lalu, Komisaris Jenderal purnawirawan Budi Waseso terpilih sebagai Ketua Pramuka. Ia mengalahkan dua pesaingnya, yakni Adhyaksa Dault (ketua Kwarnas inkumben) dan Jana Anggadiredja (tenaga pengajar di Lemhanas) melalui voting.