HeadlineNews

Sore Ini, KPU Umumkan Daftar Nama Caleg Mantan Koruptor

MATA INDONESIA, JAKARTA – Lebih dari 40 calon legistlatif mantan narapidana kasus korupsi bakal diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) hari ini, Rabu 30 Januari 2019. Kabar tersebut dibenarkan Komisioner KPU Ilham Saputra.

“Rencana sore ini. Hanya mantan eks koruptor aja yang diumumkan. Lebih dari 40 (caleg),” kata Ilham di kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat.

Ilham menambahkan, selain diumumkan lewat situs resmi KPU, daftar caleg eks koruptor juga akan diumumkan melalui media massa, baik cetak maupun elektronik. Menariknya, KPU juga akan memuat nama dan identitas caleg, tetapi juga kasus hukum yang pernah menjeratnya, termasuk putusan peradilan kasus hukum yang bersangkutan.

Sebelumnya, KPU melakukan pembahasan soal rencana mengumumkan nama caleg mantan narapidana korupsi bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada awal November 2018. Hasil diskusi dengan KPK mengatakan, lembaga antirasuah itu mendukung KPU untuk mengumumkan kepada publik nama-nama calon wakil rakyat yang pernah menjadi napi korupsi.

KPU beralasan, langkah ini dilakukan untuk melindungi hak pemilih agar bisa mendapatkan informasi yang jelas terkait para calon yang akan mereka pilih nantinya.

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close