HeadlineNews

Tahun 2019, Momen Jokowi Tingkatkan Kualitas SDM Indonesia

MATA INDONESIA, JAKARTA – Tahun 2019 dijadikan momen bagi Presiden Joko Widodo untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia. Diketahui selama 4 tahun ini Jokowi fokus membangun infrastruktur di daerah-daerah.

Hal itu dilakukan untuk membuka keterisolasian dan membangun daerah terpencil.  Dengan cara ini pemerintah membuka keterisolasian, membangun konektivitas, memperkokoh persatuan nasional, serta membangun sentra ekonomi baru.

“Mulai tahun 2019, pemerintah mulai menggeser program unggulan dari infrastruktur menjadi program besar-besaran untuk memperkuat SDM,” kata Presiden di Jakarta, Kamis 29 November 2018.

Ia juga ingin membangun kualitas SDM di lembaga pemerintahan dan swasta untuk ditingkatkan secara signifikan. Peningkatan kualitas SDM di masyarakat juga harus ditingkatkan sejak remaja dan usia dini.

SDM Indonesia, ujar Jokowi, harus dapat memanfaatkan peluang dari perubahan dunia dan perkembangan teknologi yang berubah cepat.

“Saya minta seluruh jajaran ASN agar segera memperkuat diri agar menjadi agen transformasi, menjadi agen-agen transformasi penguatan SDM kita, menjadi agen-agen transformasi dalam membangun talenta-talenta anak bangsa,” kata Presiden.

Mantan gubernur DKI Jakarta itu yakin transformasi kualitas SDM Indonesia dapat berjalan dan memberi hasil positif bagi kemajuan bangsa. (Puji Christianto)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close