News
Terduga Praktik Prostitusi Online, Baby Shu, Siapkan Kejutan untuk Netizen

MATA INDONESIA, JAKARTA – Terduga prostitusi online Baby Shu yang dijadwalkan pemeriksaannya minggu depan, seperti akan membuat kejutan dalam kasus itu.
Hal itu dia ungkapkan dalam instagram story -nya. Dia tampakya akan membuktikan soal keterlibatannya dalam praktik tersebut.
“Tenang netizen waktu yang akan menjawab tak perlu menghujat dan menghina saya… .”

Dalam instastory yang dikutip Minggu 13 Januari 2019 itu, dia juga mengunggah artikel di www.post-line.com yang berisi pernyataan Andreas Djumanto dari Rajawali Law & Partner di Bogor.
Di artikel itu Djumanto mengaku telah membentuk tim untuk menangani kasus Baby Shu yang dihubungkan dengan praktik prostitusi online.
Menurut pengacara tersebut kliennya depresi berat. Keluarga kliennya juga terpukul dengan tudingan tersebut.
Andreas menegaskan pihaknya tidak akan menerima damai saat mempermasalahkan kasus tersebut. Soalnya penderitaan psikis kliennya yang dituduh tanpa bukti kuat tidak ternilai harganya.
Maka langkah pengacara Baby itu akan berupanya memenjarakan dan memiskinkan penyebar hoax soal keterlibatan kliennya dalam prostitusi online.
Apakah itu yang menjadi kejutan dari Baby Shu minggu depan, belum ada jawaban soal itu.