News

Terkuak, Bupati Neneng Akui Bertemu James Riady Bahas Meikarta

Meikarta merupakan proyek hunian masa depan milik Lippo Group yang digarap oleh lini bisnisnya, PT Mahkota Sentosa Utama (MSU), anak usaha PT Lippo Cikarang Tbk.

MATA INDONESIA, JAKARTA-Kasus suap perizinan proyek pembangunan Meikarta yang melibatkan Ceo Lippo Group James Riady mulai terkuak. Hal itu usai Bupati nonaktif Bekasi Neneng Hasanah Yasin mengaku pernah bertemu James Riady.

Pertemuan itu ditenggarai membahas izin megaproyek pembangunan Meikarta di Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Meikarta merupakan proyek hunian masa depan milik Lippo Group yang digarap oleh lini bisnisnya, PT Mahkota Sentosa Utama (MSU), anak usaha PT Lippo Cikarang Tbk. “Sudah bertemu James Riady,” kata Neneng singkat sebelum masuk Gedung KPK, Jakarta, Selasa 30 Oktober 2018.

Saat diminta penegasan kembali soal pertemuan dengan James, Neneng meresponsnya dengan anggukan kepala.

Sementara itu, James tak menjawab saat dikonfirmasi ihwal pertemuan dengan Neneng, sebelum kasus dugaan suap pengurusan izin proyek Meikarta terungkap. Dia memilih menutup mulut sembari masuk ke Gedung KPK.

Neneng dan James sama-sama diperiksa hari ini. Neneng merupakan salah satu tersangka dalam kasus dugaan suap izin proyek Meikarta. Sementara James diperiksa sebagai saksi untuk para tersangka suap pengurusan izin proyek Meikarta.

Wakil Ketua KPK Saut Situmorang tak membantah terkait dugaan pertemuan antara Neneng dengan James. Saut mengatakan bahwa pihak KPK akan mendalami sejumlah hal kepada James terkait proyek Meikarta.

“Biarkan dulu penyidik yang mengembangkan apa-apa yang mau di-cross check dan atau apa yang mau dikonformasi,” katanya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, James bertemu dengan Neneng di rumah pribadinya, Desa Citarik, Kecamatan Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi. Pertemuan terjadi sekitar Januari 2018.

James tak datang sendiri. Dia disebut datang bersama sejumlah petinggi Lippo Group lainnya. Pertemuan tersebut diduga membahas proses perizinan proyek Meikarta yang mandek di Pemerintah Kabupaten Bekasi.

Pertemuan Neneng dengan James ditenggarai tak terjadi sekali. Pada pertengahan tahun ini, mereka berdua kembali bertemu di sebuah tempat. (Tiar Munardo)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close