Gaya Hidup

Tips Berwisata Tanpa Bikin Dompet Kering, Nomor 5 Paling Hemat

MATA INDONESIA, JAKARTA – Mau berwisata tapi takut isi dompet terkuras habis? Tenang, ada banyak cara kok supaya tetap hemat  ketika berwisata akhir pekan bareng keluarga atau pasangan.

Sudah hal biasa ketika berwisata, muncul godaan menghambur-hamburkan uang yang digunakan untuk belanja barang-barang unik atau mencicipi banyak makanan.

Kalau berlebihan, pastinya dompet kamu bakalan kering kerontang. Nah, begini caranya supaya kamu bisa menghemat saat berwisata akhir pekan:

1. Kunjungi Tempat Wisata Terdekat

Kalau sekedar ingin liburan, mencari keramaian dan melepas lelah karena banyak bekerja, kamu tidak perlu kunjungi tempat-tempat wisata yang jauh dari rumah. Datangi saja yang dekat-dekat supaya hemat ongkos transportasi.

2. Naik Kendaraan Umum

Kamu jangan merasa gengsi kalau pergi berwisata tapi naik kendaraan umum, seperti busway, angkot atau kereta. Yang penting sampai dengan selamat, dan kamu tetap bisa berhemat.

3. Bawa Bekal Makanan

Tidak perlu beli makanan di lokasi wisata, biasanya harganya cenderung lebih mahal. Sebelum pergi ke tempat wisata, dari rumah kamu harus siapkan bekal makanan. Intinya perut tetap kenyang, wisata tetap lanjut.

4. Tidak Perlu Belanja Oleh-oleh

Untuk apa belanja oleh-oleh kalau sekedar berwisata akhir pekan? Kamu bukan orang yang mau mudik, pulang kampung ketemu keluarga dan oleh-oleh menjadi barang wajib. Jangan kuras dompetmu untuk membeli barang-barang yang sebenarnya tak terlalu dibutuhkan.

5. Wisata Online

Nah, kalau yang ini lebih hemat lagi. Kamu tidak perlu kunjungi langsung tempat-tempat wisata. Cukup buka laptop atau gadget, lalu lakukan pencarian di internet nama-nama tempat wisata yang selama ini jadi impianmu. Bayangkan kamu berada di tempat itu, menikmati keindahannya sampai kamu lelah. Hemat banget. (Awan)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close