News

TPN-OPM Nyatakan Belum Menyerah

Timika (MI) – Kelompok bersenjata di kawasan Tembagapura, Timika, Papua, mengklaim tetap menyatakan berperang dengan Polri dan TNI, meski sebelumnya sempat dipukul mundur dalam operasi senyap yang dilakukan pasukan khusus TNI, Jumat (17/11).

Kelompok yang mengaku menamakan diri sebagai Tentara Pembebasan Nasional Organisasi Papua Merdeka (TPN-OPM) dan Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) ini, mengaku belum menyerah.

Melansir laman tpnpbnews, laman yang menjadi wadah informasi kelompok ini, komitmen berperang melawan TNI-Polri itu akan terus dikibarkan.

“Hari ini 18 November 2017, kami istirahat,besok dan selanjutnya kami akan lanjut perang lawan gabungan militer Indonesia,” tulis Komandan Operasi TPNPB Gusby Waker seperti disiarkan di laman tpnpbnews dikutip Senin (20/11).

Kelompok ini mengaku dua anggotanya meninggal dunia dan enam lainnya luka-luka dalam baku tembak yang terjadi pada Jumat (17/11).

Sebelumnya, konflik bersenjata di Tembagapura kembali mencuat usai penyanderaan 1.300 warga di Kampung Banti dan Kimbely. Kepolisian yang sudah menyatakan akan menggelar operasi militer, menggelar langkah penyelamatan, karena proses negosiasi yang dilakukan tak membuahkan hasil sehingga akhirnya upaya evakuasi pun dilakukan lewat penyergapan yang dilakukan TNI dan evakuasi yang dilakukan oleh pasukan gabungan TNI-Polri, pada Jum’at (17/11). (TGM)

 

Tags

Related Articles

Close