News

Ulama-ulama Bogor Deklarasi Dukung Jokowi Usai Nonton Debat Pilpres

MATA INDONESIA, BOGOR – Sejumlah kiai, ustaz dan pesantren di Bogor Barat mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan Jokowi-Ma’ruf. Dukungan ini datang setelah mereka menyaksikan bersama debat pertama Pilpres 2019, pada 17 Januari 2019 lalu.

Mewakili pesert deklarasi, KH Ikbal, ulama dan pengasuh salah satu pondok pesantren di Bogor Barat mengungkapkan pasangan nomor 01 memiliki kinerja yang nyata dan banyak prestasi.

“InsyaAllah, Indonesia akan jauh lebih baik. Kami ulama Bogor Barat sepakat mendukung kembali pasangan Jokowi dan Kiai Ma’ruf untuk lima tahun ke depan,” ujar KH Ikbal, Jumat 18 Januari 2019.

Setelah sejumlah ulama tersebut mendeklarasikan dukungan ke pasangan nomor urut 01, Ketua TKD Bogor, Ade Ruhandi meminta semua masyarakat agar menjaga ketertiban Pilpres 2019 mendatang.

“Negara kita ini negara hukum dan berdaulat, tidak boleh Pilpres dan Pileg memecah belah kita,” kata Ade.

Selain itu, Ade juga meminta kepada masyarakat kabupaten Bogor agar menggunakan hak pilihnya secara baik dan benar.

“Gunakan hak pilih dengan cerdas melihat mana partai yang memperjuangkan rakyat, dan mana partai yang hanya mengejar kekuasaan untuk memperkaya diri, keluarga, kelompok atau golongan saja. Juga melihat mana partai yang memperjuangkan suara rakyat,” ujar Ade.

Ia meyakinkan, tak ada keraguan dalam memilih Jokowi-Ma’ruf karena hasil kerja yang nyata untuk pembangunan Indonesia. (Ryan)

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close