HeadlineNews

Video – Ngeri, Video Puting Beliung Hantam Wilayah Bogor

MATA INDONESIA, BOGOR –  Angin puting beliung kembali menerjang wilayah Cipaku dan Batutulis, Bogor, pada Kamis siang, 6 Desember 2018. Akibat fenomena alam ini, beberapa pohon tumbang dan rumah warga rusak berat.

Tak hanya itu, sejumlah ruas jalan di wilayah Bogor Selatan lumpuh, dan beberapa ruas jalan ditutup, seperti arus lalu lintas dari arah Sukasari menuju Cipaku via Jalan Lawanggintung ditutup.

Begitu juga dengan arus lalu lintas dari arah Jalan Siliwangi menuju Lawanggintung juga ditutup. Semua kendaraan dari arah Jalan Siliwangi, Tajur yang akan menuju Jalan Pahlawan dialihkan semua ke Jalan Pajajaran.

Stasiun Batu Tulis pun tidak luput dari puting beliung. Atap stasiun banyak yang terlepas sehingga jatuh ke bawah. Di sosial media pun beredar beberapa video amatir dari masyarakat yang merekam fenomena alam tersebut.

Berikut sejumlah video puting beliung di Bogor yang berhasil diterima redaksi MataIndonesia.id:

 

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close