Kisah
Berbeda dengan Fans Indonesia, Penggemar Malaysia Larang BTS Gelar Konser di Negara Mereka, Kenapa?

MATA INDONESIA, JAKARTA – Antusias fans BTS, ARMY, di beberapa negara tengah begitu tinggi. Belakangan penggemar Indonesia bahkan berbondong-bondong mengharapkan kehadiran RM Cs untuk hadir dan menggelar tur dunia Love Yourself mereka di Jakarta.
Gayung bersambut, pihak Stadion Gelora Bung Karno (GBK) baru-baru ini menyebut jika stadion telah dipesan oleh pihak BTS pada bulan Juni mendatang. Ucapan tersebut tentunya menjadi harapan tinggi penggemar BTS di Tanah Air.
Namun hal tersebut berbanding terbalik dengan penggemar BTS di negeri Jiran, Malaysia. Baru-baru ini, fans BTS asal Malaysia ramai-ramai memperingati agensi BTS, BigHit Entertainment untuk tidak menggelar konser di Malaysia. Beberapa fans mengkhawatirkan jika BTS menggelar konser di negara mereka, Jungkook Cs akan mendapat perlakuan rasis.
Penggemar BTS asal Malaysia juga menyebut bahwa di negara mereka terkenal dengan rasisme dan xenophobia. Xenofobia sendiri adalah ketidaksukaan atau ketakutan terhadap orang-orang dari negara lain, atau yang dianggap asing.
Banyak fans lainnya yang menyetujui saran tersebut, dan ramai-ramai me-mention akun Twitter BigHit Entertainment. “Sama, takut jadi buruk dekat kita. Berencana pergi ke konser mereka tahun depan di Korea sajalah,” balas fans lainnya.
“Ini sangat menyedihkan. ARMY Malaysia mengatakan kepada Big Hit untuk tidak pernah mengirim BTS ke negara mereka karena rasisme dan xenofobia yang ekstrem. Mereka rela mengorbankan kesempatan untuk melihat BTS demi keselamatan mereka (BTS),” kicau salah satu netter.
Aksi mengorbankan diri demi keselamat BTS ini membuat para penggemar asal Malaysia mendapat pujian dari fans lainnya dari berbagai negara.
BTS sendiri saat ini memang tengah disibukkan dengan Love Yourself Tour di Asia. Beberapa negara Asia yang dikunjungi BTS kali ini adalah Taiwan, Singapore, Hongkong dan Thailand. Kabarnya masih ada beberapa list negara Asia lain yang akan masuk dalam jadwal tur BTS ini. (Tisa)