News

Doakan Korban Tsunami, Ma’ruf Amin Gelar Salat Gaib di Pandeglang

MATA INDONESIA, JAKARTA-Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 01 Ma’ruf Amin melakukan shalat gaib dan istigasah bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan PCNU Kabupaten Pandeglang di Pesantren Mathla’ul Anwar Linahdlatil Ulama, Pandeglang, Banten, Sabtu 29 Desember 2018. Kegiatan ini digelar untuk mendoakan para korban tsunami Selat Sunda yang telah meninggal dunia.

Ketum MUI Kabupaten Pandeglang, KH Tb Hamdi Ma’ani mengatakan selain mendoakan mendoakan korban tsunami Selat Sunda, dirinya juga berharap keluarga korban bisa tabah menghadapi musibah bencana tsunami tersebut.

Acara ini kata dia, dihadiri peserta dari wilayah Banten sekitar 3.000 orang serta para ulama seluruh Banten. Terlihat salat gaib dipimpin Abuya KH Muhtadi Dimyati yang diikuti para jamaah.

Selain salat gaib dan istighosah, pihaknya juga menggalang bantuan donasi untuk para korban tsunami tersebut. Para pengungsi tsunami juga diberikan konseling keagamaan agar bisa tabah menghadapi musibah bencana.

“Sebab ada beberapa informasi yang kami terima ya mungkin karena para korban merasa apa namanya kepanikan, segala macam, oleh karena itu, kami dari MUI Kabupaten Pandeglang langsung terjun memberi konseling keagamaan kepada para korban hidup yang mengungsi di tiap-tiap titik,” katanya.

Tags

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Close