News
Final Piala Asia 2019: Qatar Tantang Jepang

MATA INDONESIA, INTERNASIONAL – Qatar akhirnya membuktikan dirinya layak lolos ke final Piala Asia 2019 usai menumpas Uni Emirat Arab (UEA) di semifinal pada Selasa 29 Januari 2019.
Di final, Qatar sudah ditunggu oleh lawan kuat yang punya segudang pengalaman di kancah internasional, terutama Asia, yakni timnas Jepang.
Bermain di Mohammad bin Zayed Stadium, Abu Dhabi, Qatar menyudahi perlawanan UEA dengan skor telak, yakni 4-0. Boualem Khoukhi, Almoez Ali, Hassan Al Haydos, dan Hamid Ismail adalah nama-nama pemain Qatar yang mencatat namanya di papan skor.
Final kali ini sangat berkesan bagi Qatar. Negara tersebut baru pertama kali mencicipi final di turnamen ini. Capaian ke final juga dianggap sebagai bekal besar Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 mendatang.
Qatar akan bentrok dengan Jepang di partai final pada 1 Februari 2019 mendatang. Tim Samurai Biru sudah lebih dulu lolos usai melibas Iran dengan skor 3-0 pada Senin 28 Januari 2019.
Hebatnya, Qatar sampai ke final dengan sebuah catatan impresif. Sejak fase grup, tim arahan Felix Sanchez Bas itu sama sekali tak kebobolan. (Ryan)